Rabu, Januari 28, 2009

Berani Bisnis, Berani Bersaing

Persaingan Bisnis
hadapi dengan senyuman, maka kita akan menang

Seperti tulisan kami beberapa waktu lalu. "Pelaut yang Ulung Tidak akan Lahir dari Samudra yang Tenang." Sebaliknya, dia akan lahir dari samudra yang penuh rintangan. Demikian pula dengan bisnis yang sedang kita kembangkan. Semakin besar bisnis kita, semakin besar pula tantangan dan resiko yang harus dihadapi, baik itu datang dari kastemer maupun dari pihak manajemen kita itu sendiri. Semakin eksis usaha yang kita jalankan akan semakin besar pula prospek ke depan dari pasar yang kita raup, dan itu berarti secara tidak langsung akan mengundang datangnya para pesaing / calon pesaing yang melihat kesuksesan bisnis kita dan ingin mendirikan bisnis yang serupa dengan kita.


Akan timbul perasaan risih ketika kita tahu bisnis kita disaingi orang lain. Tapi, kembali pada asal muasal rizky, bahwa setiap orang sudah ditentukan kadar rizky nya masing-masing, jadi apa yang perlu kita khawatirkan? Kita tinggal perlu menghadapinya dengan senyum, kemudian dengan pikiran jernih berusaha untuk mempertahankan bisnis kita dengan menambah service excellent pada kastemer kita.

Hadapi dengan Senyuman, maka Kita akan Menang


Tidak ada komentar: